Wamen Kesehatan RI Apresiasi Kasa Darma Husada sebagai Produk Unggulan Indonesia
Minggu, 3 September 2023
86 Views

Wamen Kesehatan RI Apresiasi Kasa Darma Husada sebagai Produk Unggulan Indonesia

Semarang, perhelatan Indonesia Local Production Conference sebagai kegiatan warming up produk Dalam Negeri diselenggarakan oleh Dirjen Kefarmasian dan Alkes Kementrian Kesahatan RI berlangsung di kota Semarang dari tanggal 29-30 Agustus 2023 dengan konsep Pameran Alkes dan Farmasi Dalam Negeri dan Bisnis Matching (BM).

Dalam kegiatan tersebut menjadi ajang guna peningkatan Daya Produksi Alkes dan Obat Dalam Negeri serta konsumsi penggunaan Alkes dan Obat Dalam Negeri oleh RS Pemerintah sebagai penggunanya.

Dalam sambutannya wakil Menteri Kesehatan RI Prof. Dr. Dante Saksono Harbuwono menyampaikan pentingnya hilirisasi alat kesehatan dan obat-obatan. “Hilirisasi menjadi penting dalam rangka mewujudkaan kemandirian ekonomi Alkes dan Kefarmasian,” sambut prof. Dante Saksono

“Tugas pemerintah untuk memberikan linking. Dan Pengguna yakni RS Pemerintah untuk menjadi market utama mewujudkan niat kemandirian Alat Kesehatan dan Kefarmasian Dalam Negeri,” lanjut wamenkes RI

Setelah membuka acara wakil menteri kesehatan RI mengunjungi pameran Alkes dan Farmasi. Dalam kunjungannya Prof. Dante berkesempatan melihat produk alkes Dalam Negeri salah satunya adalah Kasa Darma Husada. Kasa yang diproduksi PT USM Berkah Indonesia Pekalongan menjadi produk yang menarik.

Direktur Utama PT USM hadir langsung untuk menyambut wakil menteri Kesehatan tersebut. “Pak Wamen ini kasa Darma Husada produk asli Pekalongan Indonesia”, sambut Dr. HM. Irzal Fadholi sambil menunjukkan Kasa Darma Husada kepada pak Wamenkes RI 

Wakil menteri mengapresiasi produk Kasa Darma Husada sebagai salah produk unggul Dalam Negeri sambil bersua foto dengan sang Direktur PT USM Berkah Indonesia sebagai support pemerintah produk Indonesia mendunia.